Thursday, July 06, 2006


Aktifitas saya di Yayasan Pendidikan Sejahtera

Minggu lalu waktu saya digunakan untuk aktifitas di Yayasan Pendidikan Sejahtera.
Sebagai Wakil Ketua Yayasan, saya diundang menghadiri dan memberikan sambutan di acara Perpisahan Sekolah.
Akhir tahun pelajaran dan menjelang tahun pelajaran baru ini, yayasan sedang sibuk-sibuknya mengurusi siswa-siswa yang lulus dan penerimaan siswa baru. Dan dilanjutkan pada tanggal 10 Juni nanti liburan bersama semua guru dan karyawan di lingkungan Yayasan ke villa Puncak.

Saat ini yayasan kami telah mempunyai 4 cabang untuk TK (satu cabang baru buka bulan ini), masing-masing 1 cabang untuk SD, SLTP dan SLB.

*Photo : Acara Perpisahan TK Sejahtera III*

Yayasan yang berdomisili di Pademangan Barat Jakarta Utara dan bercabang di wilayah Komp Walikota - Sukapura (Cilincing), Pondok Ungu dan Komp Pertanian Bekasi serta bertotal siswa : sekitar 900 siswa dan berkaryawan 60 orang didirikan oleh orang tua kami, pasangan H. Ahmad Achdali (alm) dan Hj. Tati Maryati.

Saat ini yayasan dikelola oleh putra-putrinya. Dan saya pun membawahi bidang pengembangan dan usaha.
Salah satu pengembangan yang sudah saya buat adalah adanya Labs Komputer sejak saya kuliah lalu. Pengenalan komputer ini akan diterapkan juga kesemua cabang Taman Kanak-kanak yang ada.

*Photo : Labs Komputer SD Sejahtera*

Dan dream saya pula adalah mengembangkan sekolah SLB, tahun ini saya akan buka untuk jenjang SMPLB.
Saya mengharapkan gedung SLB dalam 2 tahun mendatang akan dapat dipindahkan ke tempat yang lebih luas.
Dream saya lainnya adalah bulan September ini saya akan membuka pendidikan jenjang profesional Diploma 1 dan 2 untuk IT yang akan dilanjutkan SMK IT pada tahun depannya di Jalan Raya Pasar Minggu.
Dan tahun depan pula targetnya kami membuka kembali cabang baru untuk TK dengan konsep modern dan akan dikembangkan sistem waralaba, Insya Allah.


Mudah-mudahan rencana kami tercapai, sebagai cerminan moto kami; education for all and all for education.

No comments: